Cara Ampuh Memutihkan Gigi - Gigi yang putih menjadi dambaan semua orang, karena dengan gigi yang putih kita akan tersenyum menawan dan menambah daya tarik tersendiri. Jadi cara memutihkan gigi kuning ini sangat penting anda lakukan, baik itu dengan menggosok gigi secara teratur dan cara lainnya. Disini saya akan berbagi cara untuk anda yaitu tambahan atau lanjutan artikel sebelumnya tentang cara tradisional memutihkan gigi kuning.
Cara Ampuh Memutihkan Gigi Secara Alami
- Menggosok gigi secara teratur dengan pasta gigi yang mengandung pemutih akan membuat gigi anda putih, perlu anda ketahui cara ini tidak langsung atau instan, melainkan membutuhkan ketelatenan anda dalam menjaganya, jangan biarkan sisa makanan menempel digigi, karena ini akan membuat email gigi menyerap warna makanan sehingga gigi anda kuning. Gosoklah gigi dan bersihkan sela-sela gigi dengan benang gigi, kalau anda rajin melakukan cara ini maka gigi anda tidak mustahil untuk putih.
- Mengkonsumsi buah dan sayuran renyah. Buah dan sayuran juga bisa menjadi bahan alami untuk meutihkan gigi, ketika anda makan buah ini, anda seperti menggosok gigi, bahkan ini alami akan membersihkan gigi anda dan memutihkannya. Buah dan sayuran ini adalah wortel, aple, pir.
- Hindari kebiasaan merokok. Merokok bukan hanya menghancurkan paru-paru anda, tetapi juga bisa merusak email gigi anda. jadi hentikan sekarang juga kebiasaan buruk ini, ayo berjanji sekarang bahwa anda akan berhenti merokok.
- Memilih warna lipstik. Bagi anda wanita salah satu membuat warna gigi nampak putih adalah dengan memilih lipstik yang benar dan sesuai. Kalau gigi anda nampak kurang putih, anda bisa menggunakan lipstik yang cerah seperti berwarna merah muda, ini akan memancarkan warna gigi anda menjadi lebih putih. Jangan menggunakan lipstik yang berwarna gelap, karena ini akan membuat gigi anda nampak kuning atau tidak puth. Pemilihan warna kosmetik ternyata bisa juga membuat penampilan anda oke kalau anda pandai dalam mengkombinasikannya.
See more: Best remedies to whiten teeth