Cara Membuat Masker Wajah dari Mentimun

Cara Membuat Masker Wajah dari Mentimun - Buah mentimun kali ini akan kita buat menjadi masker wajah. Masker mentimun untuk wajah bermanfaat menghilangkan lingkaran-lingkaran hitam dibawah mata dan bermanfaat untuk mengecilkan pori-pori wajah. Disamping itu, masker dari buah yang renyah ini bisa bermanfaat untuk mengurangi kelebihan minyak pada wajah.

Masker Wajah dari Mentimun

Sebelumnya kita telah mengetahui cara membuat masker madu untuk wajah, kali ini kita akan mencoba menjadikan mentimun sebagai masker wajah. Yuk kita lihat bagaimana resep membuat masker wajah dari mentimun ini.

Membuat Masker Wajah dari Mentimun

Membuat masker mentimun ada banyak caranya, diantaranya adalah:
  • Siapkan mentimun, kemudian blender mentimun tersebut, kemudian saring mentimun yang telah diblender tersebut dan kumpulkan cairannya dalam wadah
  • Kemudian coba tambahkan sedikit perasan lemon dalam cairan tersebut yang juga mempunyai efek pelicin kulit
  • Ambil putih telur yang telah dikocok dan campurkan dalam cairan mentimun tadi, kemudian aduk hingga merata
  • Langkah selanjutnya oleskan hasil tadi ke wajah dan leher, biarkan hingga 15-25 menit, kemudian bilas dengan air hangat.
Cara lain membuat masker mentimun untuk wajah
  • Siapkan 1/2 mentimun, potong-potong kemudian campur dengan 1 sdt. mint, 1 sdm. jus lemon, dan 1 butir putih telur.
  • Kemudian semua bahan itu diblender sampai halus, dan siamkan dalam lemari es sampai 10 menit.
  • Setelah terasa dingin, oleskan ke seluruh wajah dan leher kecuali mata, diamkan selama 10-20 menit
  • Bilas dengan air hangat kemudian di lanjutkan dengan air dingin.
Resep lain untuk masker wajah
  • Ambil setengah mentimun dan setengah alpukat
  • Blender kedua bahan tadi, tambahkan putih satu putih telur, dan 2 sendok teh susu bubuk
  • Kemudian bahan-bahan tadi didinginkan dalam lemari es selama 30 menit,
  • Selanjutnya lumuri wajah anda dan leher dengan bahan tadi, diamkan selama 30 menit dan kemudian bilas dengan air hangat dilanjutkan dengan air dingin.
Itulah beberapa cara membuat masker wajah dengan mentimun, semoga bermanfaat.

Resep Lain Cara Membuat Masker Mentimun


Kalau anda telah mencoba masker mentimun seperti di atas, namun belum berhasil. Kini kami update artikel ini dengan menambahkan 2 resep lagi dalam membuat masker mentimun, semoga saja cara membuat masker mentimun ini berhasil anda aplikasikan di wajah anda. Langsung saja kita perhatikan satu demi satu resep maskernya di bahwah ini.

Resep Satu:

  1. Ambil mentimun dan campurtkan dengan alpukat, guna untuk mengencangkan kulit
  2. Blender 1/2 mentimun dan 1/2 alpukat. Selanjutnya tambahkan satu butir telur dan 2 sendok teh bubuk susu
  3. Sebelum anda menerapkan masker in kewajah, masukkan dan diamkan dalam kulkas selama 30 menit.
  4. Kalau sudah terasa agak dingin, anda bisa mengaplikasikannya diwajah anda, tunggu selama 30 menit dan bilas dengan air hangat dan dilanjutkan dengan air dingin.

Resep kedua:

Cara membuat masker mentimun ini sama saja, namun ada sedikit perbedaannya, mari simak dibawah ini.

  1. Blender 1/2 mentimun dan setengah apel hingga lembut.
  2. Berikutnya, tambahkan 1 sdt madu dan oleskan pada wajah dan leher anda, hati hati agar tidak terkena area mata
  3. Diamkan maskernya melekat selama 15 menit dan bilas dengan air hangat, selanjutnya dilanjutkan dengan air dingin.

Itulah beberapa resep cara membuat masker mentimun. Semoga saja masker ini bermanfaat untuk anda dan bisa anda aplikasikan untuk kecantikan wajah.

Baca juga: